Jumat , 15 November 2024
Home / Berita Utama / FDK UIN SUSKA RIAU LAKSANAKAN SERTIFIKASI PEMBIMBING MANASIK IBADAH HAJI DAN UMRAH ANGKATAN II TAHUN 2024

FDK UIN SUSKA RIAU LAKSANAKAN SERTIFIKASI PEMBIMBING MANASIK IBADAH HAJI DAN UMRAH ANGKATAN II TAHUN 2024

Pekanbaru, 02 Maret 2024, Program Studi Manajemen Dakwah Fakultas Dakwah dan Komunikasi menyelenggarakan kegiatan sertifikasi pembimbing manasik Haji dan umrah angkatan ke II tahun 2024 selama 10 hari 02-11 Maret 2024 di Mona Plaza Hotel Pekanbaru. Kegiatan ini merupakan implementasi kerjasama Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Suska Riau dengan Direktorat Jenderal Penyelenggara Haji dan Umrah Republik Indonesia.

Bekerjasama dengan Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama RI dan Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Riau, sertifikasi yang diikuti oleh 50 peserta ini diselenggarakan di Mona Plaza Hotel, dari tanggal 2 hingga 11 Maret 2024. Peserta berasal beberapa kabupaten kota di Riau dan dari provinsi tetangga yaitu Kepulauan Riau dan Sumatera Barat.

Sertifikasi penting untuk dilaksanakan sebagai upaya memberikan legalitas kepada para pembimbing ibadah haji dan umrah. Kita juga berharap akan lahir para pembimbing yang profesional,” tegasnya.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Sultan Syarif Kasim Riau Prof. Dr. Imron Rosidi, S.Pd., M.A selaku penanggung jawab kegiatan. Dalam sambutanya ia menekankan bahwa pentingnya sertifikasi ini bagi para pembimbing ibadah haji dan umrah yang profesional agar dapat memberikan pelayanan yang prima bagi jama’ah dan dapat mengatasi berbagai dinamika perhajian yang sering terjadi.

“Fakultas Dakwah dan Komunikasi sebagai penyelenggara kegiatan telah berupaya mempersiapkan kegiatan ini dengan maksimal terutama menyediakan tim dan pakar dibidang perhajian yang mumpuni, ada yang berasal dari internal UIN Suska Riau maupun dari pihak luar dan kalangan profesional,” ungkap Imron Rosidi.

Kegiatan ini diikuti oleh 50 peserta dari berbagai daerah yang ada di provinsi Riau. diantaranya adalah UIN Sultan Syarif Kasim Riau, Polresta Pekanbaru, Kementerian agama Kota Pekanbaru, Kementerian agama kabupaten Indragiri Hilir, Kementerian Agama kabupaten Kampar, Kementerian Agama kabupaten Kepulauan Meranti, Kementerian Agama kabupaten Kuantan Sengingi, Kementerian Agama kabupaten Pelalawan, Kementerian Agama kabupaten Rokan Hilir, Kementerian Agama kabupaten Rokan Hulu, Kementerian Agama kabupaten Siak, Kementerian Agama kabupaten Bengkalis, Kementerian Agama Kota Dumai, Kementerian Agama kabupaten Karimun, Kementerian Agama kabupaten Bintan, Kementerian Agama kabupaten Agam, Kantor KUA kecamatan Pasir Penyu,  KBHU Shafa Maewah Dumai, KBHU Yasmi & PT. Kan Mandiri Travelindo, KBIHU al-Muslimin Dumai, KBIHU al-Adzkar, KBIHU Masjid Nur Iman, KBIHU Mandiri, KBIHU Arofah,  PT. Sela Express Tour, PT. Ila Safinatin Najah, Masjid Nurul Iman Duri Travel Umroh, Baznas Provinsi Riau, Muhammadiyah Riau, Pesantren Pendidikan Islam an-Nur Bengkalis, UIN Kabupaten Karimun, Masjid Agung Habiburrahman Dumai Islamic Center, UPT Puskesmas Ungar, Biro Kesra Sekretariat Daerah Pemerintahan Provinsi Riau, Pondok Pesantren Darul Ulum Rokan Hulu.

About muhlasin

Check Also

Mahasiswa Prodi Manajemen Dakwah UIN Suska Riau Raih Juara 3 Lomba Puisi Tingkat Internasional

  Pekanbaru, 19 Oktober 2024 – Basirun Hasbullah, mahasiswa angkatan 2021 Program Studi  Manajemen Dakwah …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *