Minggu , 22 Desember 2024
Home / Berita Utama / KEMAH DAKWAH MAHASISWA MD 2022

KEMAH DAKWAH MAHASISWA MD 2022

Sebagai bentuk penyambutan mahasiswa baru Manajemen Dakwah angkatan 2022, HMPS-MD memberikan mandat sepenuhnya kepada panitia pelaksana yang merupakan mahasiswa Manajemen Dakwah angkatan 2021 untuk mengadakan agenda penyambutan yang biasa dikenal mahasiswa Manajemen Dakwah dengan kenal Kemah Dakwah Mahasiswa (KDM)

KDM sendiri memiliki urgensi pengenalan budaya akademik dan citra Manajemen Dakwah kepada mahasiswa baru Manajemen Dakwah dengan mengusung tema MD Kukuh Dengan Solidaritas Melangkah Maju Menuju Zona Integritas

KDM yang dilaksanakan pada tanggal 7 8 9 Oktober ini dilaksanakan di Agro Wisata Marpoyam dan dihadiri Kaprodi Manajemen Dakwah serta seluruh ormawa selingkungan Fakultas Dakwah dan Komunikasi

Dalam sambutannya Khairuddin, M.Ag selaku Ketua Prodi berharap agenda ini dapat menjadikan angkatan 2022 kompak dan mengenal lebih dalam Manajemen Dakwah
“Dengan kegiatan ini diharapkan mahasiswa Manajemen Dakwah angkatan 2022 mampu mengenal lebih dalam tentang program studi agar kedepannya mampu berkolaborasi untuk menjadikan prodi berakreditasi unggul” ujar Khairuddin dalam sambutannya

Ketua HMPS Manajemen Dakwah, Bayu Rizqan Azrahwad berharap dengan agenda ini mahasiswa Manajemen Dakwah loyal dan mampu bekerjasama baik dari segi apapun itu
“Kita memang tidak terlahir dari rahim yang sama namun dilahirkan pada rahim Manajemen Dakwah berharap agenda ini bisa menyatukan kita,ketika satu diantara kita tersakiti maka semua kita ikut tersakiti” kata Bayu dalam sambutannya

Dengan agenda ini jugalah seluruh elemen panitia berharap agar mahasiswa Manajemen Dakwah angkatan 2022 siap berkolaborasi dengan semua kegiatan Manajemen Dakwah kedepannya

Penulis : Fathul Haris

Editor : Muhlasin

About admin md

Check Also

Mahasiswa Manajemen Dakwah UIN Suska Riau V.C Angkatan 2022 Gelar Kunjungan Silaturahmi di Batu Sangkar

  Pada tanggal 28 November 2024, sekelompok mahasiswa Program Studi Manajemen Dakwah UIN Suska Riau …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *