Sabtu , 16 November 2024
Home / Berita Utama / Kekeluargaan dan Kebersamaan untuk menyukseskan Prodi ke Depan

Kekeluargaan dan Kebersamaan untuk menyukseskan Prodi ke Depan

KDM ini dilaksanakan pada tanggal 27-29 Oktober 2023 yang berlokasi di Taman Agro Nadin Desa Sungai Pinang, Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar.

Dalam sambutan Khairuddin, M.Ag selaku Ketua Prodi berharap agenda KDM ini dapat menjadikan angkatan 2023 kompak dan mengenal lebih dalam terhadap prodi Manajemen Dakwah dan beliau mengatakan bahwa “Manajemen dakwah adalah manajemen terbaik yang cepat menyelesaikan mahasiswa program S1, manajemen dakwah juga mendapatkan juara web terbaik No.2 UIN SUSKA RIAU dan mohon dijaga di pertahankan untuk masa yang akan datang.”

Selanjutnya, sambutan kepada Risky selaku Ketua HMPS mengatakan “Terimakasih banyak kepada panitia yang telah menyukseskan acara KDM ini dan tak lupa pula mengucapkan ribuan terimakasih kepada ayahnanda Khairuddin, M.Ag dan Muhlasin S. Ag., M.Pd. I yang telah hadir di acara KDM, ini pesan saya mari kita junjung kekeluargaan dan kebersamaan untuk menyukseskan KDM 2023.

Di dalam agenda KDM ini memiliki perlombaan yang diadakan:

1.Syarhil

2.Pensi

3.Mencari kelompok terbaik, terkompak, teraktif

4.Mencari Queen dan King

Harapannya, dengan agenda KDM ini seluruh panitia berharap agar mahasiswa Manajemen Dakwah angkatan 2023 siap berkolaborasi, berkontribusi dengan semua kegiatan Manajemen Dakwah yang diseengerakkan kedepannya.

 

Penulis : Rizky Lutfiyana

Editor : Muhlasin

About muhlasin

Check Also

Mahasiswa Prodi Manajemen Dakwah UIN Suska Riau Raih Juara 3 Lomba Puisi Tingkat Internasional

  Pekanbaru, 19 Oktober 2024 – Basirun Hasbullah, mahasiswa angkatan 2021 Program Studi  Manajemen Dakwah …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *